Unit Reskrim Polsek Binjai Kota Tangkap Pelaku Penggelapan Sepeda Motor - majalahkriptantus.com - Menyajikan berita secara faktual, independent dan sesuai fakta.

Breaking News

Unit Reskrim Polsek Binjai Kota Tangkap Pelaku Penggelapan Sepeda Motor

Binjai-Majalahkriptantus.com--Unit Reskrim Polsek Binjai Kota melakukan Penangkapan Pelaku Tindak Pidana Penggelapan Sepeda Motor , Senin (10/03/2025) pukul 17.30 Wib 

Berdasarkan laporan warga laporan Polisi Nomor : LP/B/16/II/2025/SPKT/POLSEK BINJAI KOTA/POLRES BINJAI/POLDA SUMUT. Tanggal 22 Februari 2025 pelapor Dwi Astuti Ningrum. 

Adapun lokasi terjadinya penggelapan sepeda motor di Seputaran Taman Remaja Jalan Sultan Hasanuddin Kelurahan Satria Kecamatan Binjai Kota. 

Sedangkan korban penipuan Dwi Astiti Ningrum (48) Warga Jalan. Danau Baratan I Lk.I Kelurahan Sumber Mulyo Rejo Kecamatan Binjai Timur. 
Sedangkan tersangka Rudi Saputra Alias Pedet (31), pekerja bangunan warga Jalan Gunung Kidul Kelurahan  Binjai Estate Kecamatan  Binjai Selatan.

Adapun barang bukti yang berhasil diamankan satu buah Surat STNK Asli An. Afrida Pohan satu Buah BPKB Asli An. Afrida Raihan satu Unit Speda Motor Honda Vario, kunci sepeda motor, satu unit  Hand Phone Merk VIVO Y 03 T

Kapolsek Binjai Kota Kompol Arnawati SH menjelaskan Kamis  Tanggal 20 Februari 2025 sekira Pukul 13.30 Wib telah terjadi  penggelapan Sepeda Motor Honda Vario 110 Tahun 2017 BK 2755 RBA Warna Abu-abu dimana saat terjadi pada saat korban  dan pelaku berjumpa di  Seputaran Taman Remaja Jalan Sultan Hassanuddin Kel. Satria Kec. Binjai Kota. 

Kemudian Pada Saat korban  dan pelaku  sedang duduk, pelaku meminjam Sepeda Motor korban  dengan alasan membeli Minuman. Setelah itu korban  memberikan kunci sepeda motor Honda Vario milik korban. 

Kemudian korban menunggu hingga saat ini sepeda motor Pelapor belum juga di kembalikan. Atas kejadian tersebut pelapor merasa keberatan dan mengalami Kerugian Sebesar Rp. 8.000.000 (Delapan Juta Rupiah) Kemudian pelapor mendatangi Polsek Binjai Kota untuk membuat laporan guna penyelidikan lebih Lanjut.

Kapolsek Binjai Kota  Kompol Arnawati SH.MH Personil Unit Reskrim Polsek Binjai Kota Yang Di Pimpin Oleh Kanit Reskrim Iptu Rahmadan,S.H Beserta Panit Reskrim Ipda Andi FN,S.H dan Ipda Robinson Pasaribu melaksanakan penyelidikan terhadap pelaku penggelapan sepeda motor Honda Vario An. Rudi Saputra Alias Pedet. 

Kemudian mendapat info dari masyarakat bahwa pelaku Rudi Saputra Alias Pedet sedang berada di rumah Jalan Sawi VII Perumahan Alum Permai BLok B No. 34 Kel. Paya Roba Kec. Binjai Barat.  Kemudian Tim Opsnal Unit Reskrim Polsek Binjai Kota dipimpin oleh Kanit Reskrim Iptu Rahmadan S.H berserta Panit Reskrim Ipda Andi FN dan Ipda Robinson Pasaribu dan Anggota bergerak mendatangi lokasi mengamankan pelaku dan  membawa barang bukti Ke komando Polsek Binjai Kota guna proses penyidikan lebih lanjut.



                (SuDharTar)

Post Comment