Jelang Lebaran, Ruas Jalan Banyak Yang Rusak Dan Berlobang Di Binjai - majalahkriptantus.com - Menyajikan berita secara faktual, independent dan sesuai fakta.

Breaking News

Jelang Lebaran, Ruas Jalan Banyak Yang Rusak Dan Berlobang Di Binjai

Binjai-MajalahKriptantus.com--Ruas jalan masih banyak yang rusak dan berlobang ditemukan di Kota Binjai, sehingga dikhawatirkan akan mengganggu kelancaran arus lalu lintas (lalin) para pengendara saat liburan Lebaran mendatang.

Tercatat titik ruas jalan rusak dan berlobang yang harus segera diperbaiki, di Jalan Ismail (Simpang Pertanian) Jalan Umar Baki (Payaroba) Jalan Perintis Kemerdekaan mulai dari Kelurahan Pahlawan, Kebun Lada, Cengkehturi, Jalan Megawati dan Jalan Makalona di Kecamatan Binjai Timur.

"Kita sudah usulkan ke Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) supaya jalan-jalan yang rusak dan berlobang tersebut dapat segera diperbaiki guna kelancaran arus lalin pada saat lebaran nanti,"kata Kepala Bidang (Kabid) Lalu Lintas Dinas Perhubungan (Dishub) Binjai, Arif Sihotang saat dikonfirmasi, Sabtu (15/03/2025).

Ia menjelaskan, pihaknya bersama Satlantas Polres Binjai dan Dinas PUTR telah survei ruas kegiatan jalan menjelang Operasi Ketupat Toba 2025.

Dalam hal itu, kata Arif, Dinas PUTR mengaku sudah melakukan upaya pengaspalan (tambah sulam) atau patching di beberapa titik ruas jalan yang rusak.

"Dengan adanya kegiatan ini guna segera dilakukan perawatan dan perbaikan jalan. Kita berharap arus lalin pada saat perayaan Idulfitri dapat berjalan lancar,"ujar Arif. 



                (SuDharTar)

Post Comment