Kontingen Kalimantan Timur Kumpulkan Medali Emas Terbanyak Di Ajang PON XXI 2024 Cabor Gulat
Binjai-Majalahkriptantus.com
Kalimantan Timur (Kaltim) menjadi kontingen peraih medali terbanyak cabor gulat PON XXI/2024 Ac-Sumut. Hingga hari ketiga pertandingan, Rabu (18/09/2024), Kaltim merebut total 11 medali, terdiri dari tiga emas, empat perak, dan empat perunggu.
Sedangkan posisi dua ditempati Kontingen Jawa Timur (Jatim) dengan meraih total 10 medali, terdiri dari tiga emas, dua perak, dan lima perunggu, serta di urutan tiga bercokol Kontingen Jawa Barat (Jabar) yang meraih total enam medali, meliputi dua emas, dua perak, dan dua perunggu.
Sementara itu, tuan rumah Sumut masih belum berhasil merebut medali emas, dan harus puas turun di urutan sembilan kontingen peraih medali terbanyak cabor gulat PON XXI dengan merebut total enam medali, terdiri dari satu perak dan lima perunggu.
Adapun perolehan medali sementara cabor gulat PON XXI, terdiri dari :
* Kaltim (3-4-4),
* Jatim (3-2-5),
* Jabar (2-2-2),
* DKI (2-1-1),
* Kalsel (1-3-2),
* Sumbar (1-0-2),
* Jateng (1-0-1),
* Banten (1-0-0),
* Sumut (0-1-5),
* Papua (0-1-0),
* Jambi (0-0-2),
* NTB (0-0-1), dan
* Sumsel (0-0-1).
Sebaliknya, 10 kontingen lainnya masih belum mendapatkan medali. Di antaranya, Aceh, Bali, Babel, Bengkulu, Kalteng, Kaltara, Kepri, Lampung, Riau, dan Sultra.
(SuDharTar)
Tidak ada komentar