Cv. Segara Arta Diduga Lakukan Manipulasi RAB Terkai Pelaksanaan Turap Drainase Wilayah Desa Lemahduhur Tempuran
Karawang, Majalahkriptantus.com.Perihal pekerjaan Penurapan Drainase tetapi keterangan yang tertulis di papan Informasi malah perbaikan Rumah Tidak Layak Huni, belum ada perubahan masih di pampang, yang berada di wilayah Desa Lemahduhur, Kecamatan Tempuran Kabupaten Karawang Jawa Barat, adalah hal yang janggal dan patut di pertanyakan. 8 Mei 2024
Masih seperti hasil kroscek awak media pada tanggal 5 Mei 2024, di papan informasi tertulis nama pekerjaan: Perbaikan Rumah Tidak Layak Huni beserta PSU, lokasi pekerjaan Desa Lemahduhur Kec.Tempuran, jenis kontrak: Kontrak Lumsum, Nilai kontrak : Rp.99.770.000 ( sembilan puluh sembilan juta tujuh ratus tujuh puluh ribu rupiah), Surat Pesanan: 01SP/PM-24.81.55/KPA-PRKP/2024
Tanggal 19 April 2024 Masa Pelaksanaan: 90 (sembilan puluh) hari Kalender Mulai Pekerjaan: 19 April 2024 s-d 17 Juli 2024, Sumber Dana: APBD Sumber Anggaran 2024, Kontraktor Pelaksana: Cv Segara Arta.
Hasil kroscek Wartawan Investigasi yang kedua kali dilokasi kerjaan turap drainase, banyak mekanisme yang diduga tidak sesuai juklak juknis dan RAB.
Fasalnya selain masih tidak memakai kisdam dan Alkon
pemasangan pondasi tanpa digali terlebih dahulu dan tidak di keringkan airnya, batu langsung di tancap ke lumpur, serta nat penyambung batu belah yang dijadikan bangunan turap terlihat sebagian berongga saat kroscek awal, namun sekarang sudah tertutup adukan plesteran. Besar kemungkinan bangunan akan cepat ambruk dalam waktu yang relatif singkat.
Nenurut salah satu pekerja mengatakan bahwa pekerjaan dilokasi, pemborongnya inisial (NL) perempuan bertempat di Galuh Mas Perumahan di Kabupaten Karawang.
" pemborongnya Teh (NL) dan saya bersama teman sesama pekerja di bawa kelokasi kerjaan oleh Mas CY," ungkapnya.
Ditempat terpisah seorang yang sudah biasa memborong pekerjaan dari Dinas baik itu PUPR dan PRKP, yang tidak mau identitasnya di publis terkait papan informasi berbeda dengan fakta pekerjaan, ia mengatakan," mungkin salah cetak kali bang, setahu saya pemborong NL kalau berdomisili di Galuh Mas, adalah Teh (U) coba minta no kontaknya ke rekan Media yang lain, jujur saya tidak punya no kontaknya," pungkas ia.
Sampai berita ini diterbitkan NL (Teh U) pihal Cv. SEGARA ARTA belum memberikan klarifikasi hak jawabnya terkait Mekanisme kerjaan Turap drainase yang berbeda dengan keterangan di Papan informasi yakni Perbaikan Rumah Tidak Layak Huni, karena tidak adanya nomor yang bisa dihubungi.
(Ag & Tim)
Tidak ada komentar