Majelis pimpinan cabang MPC PP pemuda pancasila Kabupaten Indramayu Bagikan Ribuan Takjil di Kecamatan Sukra - majalahkriptantus.com - Menyajikan berita secara faktual, independent dan sesuai fakta.

Breaking News

Majelis pimpinan cabang MPC PP pemuda pancasila Kabupaten Indramayu Bagikan Ribuan Takjil di Kecamatan Sukra

Majalahkriptantus.com
Majlis Pimpinan Cabang(MPC) Pemuda Pancasila(PP)Kabupaten Indramayu bersama PAC PP Kecamatan Sukra membagikan ribuan takjil kepada warga desa Sukra pada Senin(1/3/2024).

Daniel Mutaqien Syafiuddin ketua MPC PP Kabupaten Indramayu yang diwakili Sekertaris Jendral,Didik Himmawan didampingi Humas Koti,Asmawi(Bang Day) dan ketua PAC PP kecamatan Sukra,Rohmat, turut serta membagikan ribuan takjil tersebut.

Menjelang sore sekira pukul 17.00 WIB ratusan anggota MPC PP Kabupaten Indramayu membagikan takjil kepada para warga yang melintasi jalan desa Sukra tepatnya di depan SMAN Sukra.

Usai kegiatan,Didik kepada awak media ini menyampaikan,kegiatan bagi-bagi ribuan takjil di wilayah kecamatan Sukra bertujuan untuk saling peduli kepada warga yang membutuhkan.

“Harapan kami agar seluruh anggota PP kabupaten Indramayu memiliki rasa kepedulian terhadap sesama dan apa yang kami berikan mudah-mudahan ada manfaatnya bagi masyarakat,” ucap Didik.

“Selain bagi-bagi takjil, PP Kabupaten Indramayu juga menyiapkan beberapa posko mudik lebaran Idul Fitri 1445 H di tiga titik jalan raya Pantura yakni di Kecamatan Sukra, Kecamatan Jatibarang dan Kecamatan Sukagumiwang,”terangnya.

Posko tersebut,lanjut Didik, dipersiapkan untuk membantu kelancaran lalu lintas pemudik dan juga untuk para pemudik yang ingin beristirahat sejenak menghilangkan lelah dalam perjalanannya.

Di sisi lain, Didik juga ingin membangkitkan kembali PP yang vakum di beberapa kecamatan, ia berkeinginan semakin banyak PAC PP di wilayah Kabupaten Indramayu maka akan semakin banyak pula kemanfaatannya untuk masyarakat.

“Nanti setelah lebaran Idul Fitri program tersebut akan kita realisasikan,”tandasnya.

(Misno)

Tidak ada komentar